Pemimpin penelitian Rachel Munds, memaparkan dalam jurnal American Journal of Primatology. Nycticebus kayan adalah spesies baru yang belum dikenali. Ditemukan di tengah-timur dataran tinggi Kalimantan. Namanya diambil dari sungai setempat, Kayan, Kalimantan Timur. Nycticebus bancanus ditemukan di bagian barat daya Kalimantan dan memiliki kekhasan warna bulu. Nycticebus borneanus hidup di bagian tengah selatan Kalimantan dengan wajah gelap dan kontras. Dari penelitian tersebut memberikan informasi bahwa potensi SDA masih…
Pengelolaan hutan di Indonesia telah menggunakan beberapa teknik tata kelola hutan, Melalui Teknik Silin, produktivitas kayu naik menjadi delapan hingga sepuluh kali lipat dan jangka waktu masa panen lebih cepat. Menurut Menhut “Teknik silin ini memang bagus sekali, produktivitas meningkat delapan hingga sepuluh kali dari pada hutan alam. Jika menebang hutan alam 1.000 hektare, dengan teknik ini cukup 100 hektare saja…
Melalui seminar yang diselenggarakan oleh Balitek KSDA bekerjasama dengan Sekretariat Badan Litbang Kehutanan pada 29 Nopember 2012 lalu dapat diketahui bahwa konsep Konservasi perlu definisi pemahaman yang disepakati atau diperbaharui. Wacana mengenai perlunya konsep baru konservasi dikemukakan oleh akademisi dari UGM maupu IPB dalam tema seminar “Mengelola Konservasi Berbasis Kearifan Lokal”. Sumber : http://www.antarakaltim.com/berita/10666/konsep-baru-konservasi-kaji-ulang-uu-kehati http://www.antarakaltim.com/berita/10665/akademisi-konservasi-tidak-hanya-menjaga-keaslian-alam http://tambangnews.com/sindikasi/akademisi-konservasi-tidak-hanya-menjaga-keaslian-alam/
Pada bulan oktober ini Kementerian Kehutanan mengeluarkan peraturan terkait dengan Konservasi antara lain : P.39/Menhut-II/2012 Tanggal 5 Oktober 2012 Tentang Pertukaran Jenis Tumbuhan Atau Satwa Liar Dilindungi Dengan Lembaga Konservasi Di Luar Negeri P.40/Menhut-II/2012 Tanggal 5 Oktober 2012 Tentang Perubahan Peraturan Menteri Kehutanan Nomor P.52/Menhut-II/2006 Tentang Peragaan Jenis Tumbuhan Dan Satwa Liar Dilindungi