Biro Perencanaan Lakukan Evaluasi Kerjasama Dalam Negeri lingkup Balitek KSDA
Balitek KSDA (Samboja, 4 November 2019). Dalam rangka melakukan evaluasi kerjasama dalam negeri lingkup Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Biro Perencanaan melakukan sampling ke beberapa kegiatan kerjasama, salah satunya di Balitek KSDA. Pada 16-19 Oktober 2019 tersebut, tim Biro Perencanaan didampingi oleh tim Sub Bagian Kerjasama Badan Litbang dan Inovasi (BLI) KLHK mengunjungi Orangutan Research Center (ORC) dan Kebun Raya Balikpapan.
ORC yang merupakan kerjasama tiga pihak antara BKSDA Kaltim, Balitek KSDA dan Yayasan Jejak Pulang. Kegiatan utama ORC yaitu melakukan upaya rehabiltasi dan reintroduksi orangutan, kegiatan penelitian terkait rehabilitasi orangutan, dan pendidikan konservasi. Dalam acara diskusi di ruang rapat Balitek KSDA, hadir pula Kepala BKSDA Kaltim dan staf serta Ketua Yayasan Jejak Pulang. Paparan dan diskusi membahas mengenai capaian outcome, harapan, tantangan dan kendala dalam pelaksanaan kerjasama dalam kerangka ORC. Acara dilanjutkan dengan kunjungan ke lokasi sekolah hutan Orang utan di KHDTK Samboja.
Setelah berkunjung di Sekolah Hutan, tim evaluasi didampingi oleh Kepala Balitek KSDA dan Kepala Seksi Data Informasi dan Sarana Penelitian melanjutkan perjalanan ke Kebun Raya Balikpapan. Ditemui langsung Arrizal Rahman, Kepala UPTD Kebun Raya Balikpapan, tim melakukan diskusi progres dan capaian kerjasama antara BAlitek KSDA dan UPTD Kebun Raya Balikpapan.
Kepala Balitek KSDA menyambut baik dan menyampaikan rasa terimakasih atas kepercayaan BLI memilih Balitek KSDA sebagai lokasi evaluasi. Kepala Balai juga menyampaikan pilar-pilar kerjasama yang selalu dikedepankan dalam setiap kerjasama Balitek KSDA. “Kami selalu berpegang pada empat pilar kerjasama yaitu mutual trust, mutual respect, mutual transparency, dan terakhir adalah mutual benefit. Mutual benefit menjadi pilar terakhir karena hal itu tidak akan tercapai tanpa adanya trust dan respect dari para pihak yang bekerjasama.” kata Ishak Yassir.