Pisah Sambut Kepala Badan

Pernah menjadi warga litbang merupakan kebanggan sendiri bagi Prof. Dr. Ir. San Afri Awang, M.Sc. mantan Kepala Badan Litbang Kehutanan. Hal ini diungkapkan Beliau pada saat memberikan sambutan pada acara pisah sambut Kabadan di Hotel Novotel, Balikpapan (Kamis, 11/06/2015).

“Litbang itu jauh lebih hebat dari Eselon I lain. Kepandaianya di atas rata-rata. Mencari orang pandai carilah di Litbang, “kata Awang.

Lebih lanjut, Kabadan juga menyatakan kebanggan atas keberhasilan litbang yang berhasil menemukan berbagai formula untuk menanam berbagai tanaman, bahkan di lahan marginal ataupun lahan tanduspun.

“Tengok semua KHDTK kita berbunga, Kalau lihat keberhasilan menanam maka datanglah ke KHDTK,”kata Awang.

Namun demikian, Kabadan mengingatkan agar keberhasilan menanam ini tidak hanya diimplikasikan pada lahan yang sempit tetapi juga untuk dicoba pada lahan yang lebih luas, atau lebih dari 3 ha. Selain keberhasilan menanam, Awang juga bangga atas berbagai temuan benih unggul seperti minyak kayu putih, nyamplung, jati dan juga berbagai hasil penelitian yang telah dipatenkan.

Selain itu, Awang juga menyampaikan beberapa pesan kepada Dr. Henry Bastaman, M.ES., selaku  Kepala Badan Litbang dan Inovasi LHK maupun kepada seluruh pegawai lingkup Badan Litbang dan Inovasi LHK. Pesan tersebut antara lain: 1) Selalu menjaga komunikasi dan hubungan baik antar fungsional dan struktural, 2) Unit kerja daerah harus siap untuk membantu pemerintah daerah dalam menyelesaikan permasalahan pembangunan daerah dengan kajian dan penelitian yang bisa dibiayai dari DIPA maupun kerjasama; 3) Professor riset haruslah diberi posisi pada kelompok intelektual yang kuat. Selain itu melibatkan mereka untuk mengkaji proposal dari peneliti dan juga melakukan pembinaan kepada peneliti lainnya untuk membuat proposal yang baik. Dan peneliti lainnya jangan merasa untuk didikte, sehingga bisa mencapai hasil yang lebih baik; 4) Mendorong hasil penelitian terkait kebijakan untuk menyelesaikan masalah atau terlibat dalam pembuatan keputusan/kebijakan di KLHK; 5) Untuk lebih melakukan penelitian yang menjadi permasalahan nasional yang rutin dan berkepanjangan dan belum ada solusinya, seperti kebakaran hutan; dan 6) Membuat proposal proyek sebanyak-banyaknya dan alokasikan proyek tersebut untuk dikerjakan di KHDTK.

Sementara itu Dr. Henry Bastaman, M.ES., Kepala Badan Litbang dan Inovasi, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengajak Prof. Dr. Ir. San Afri Awang, M.Sc. Dirjen Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan KLHK  untuk mewujudkan mimpi bersama membuat KLHK menjadi lebih baik.

“Ini kesempatan untuk kita sekarang mewujudkan mimpi. Kita sudah bersusah payah untuk menggabungkan dua kementerian. Mari kita wujudkn mimpi kita bersama-sama pada tugasnya masing-masing,”kata Kabadan.

Disadari bahwa sebelumnya kedua tokoh tersebut berasal dari dua kementerian yang berbeda sangat mendukung adanya proses peleburan dua kementerian (KLH dan Kemenhut) untuk menjadi satu bendera menjadi KLH. Mereka berharap dengan peleburan kedua kementerian tersebut akan membuat Kementerian (KLHK) menjadi lebih baik dan nomer satu di kabinetnya.

“Lingkungan hidup bicara dari tanah, air dan udara. Kehutanan riilnya bicara dari tanah dan dampaknya kemana-mana. Jadi sebetulnya lingkungan hidup dan kehutanan sebuah keniscayaan,“kata Awang.

Namun demikian, Awang sangat mendukung peleburan tersebut karena saat ini orang-oarang banyak bicara atau bertugas pada kehutanan tetapi melupakan mandatnya untuk menjaga lingkungan. Selain itu, Awang juga mengingatkan kepada Bastaman untuk lebih mengarahkan  penelitian untuk melihat persoalan lingkungan hidup.

“Untuk mewujudkan mimpi kita, Kehutanan yang berdampak pada lingkungan hidup biotik maupun abiotik maka formulasinya harus muncul dari litbang. Ini merupakan tantangan bagi teman-teman peneliti. Dan kita arahkan untuk melihat persoalan lingkungan hidup,”kata Awang.

Lebih lanjut, Awang menegaskan bahwa apa yang dilakukan sampai saat ini adalah baru mulai melakukan perubahan. Selanjutnya perubahan itu diwujudkan dalan proses-proses pengambilan keputusan.

Mendukung hal tersebut, Bastaman berjanji akan meneruskan hal-hal yang baik yang telah dilakukan oleh Awang selama menjabat menjadi Kepala Badan Litbang Kehutanan. Selain itu, Bastaman juga terbuka untuk diskusi kepada siapapun untuk membuat Badan Litbang dan Inovasi LHK menjadi lebih baik

Sumber : forda-mof.org

Share Button