TIM HERBARIUM BPSILHK SAMBOJA BERKUNJUNG KE HERBARIUM BOGORIENSE SERTA HERBARIUM BOTANI DAN EKOLOGI HUTAN PUSTARHUT

Dalam upaya peningkatan kapasitas SDM dan kualitas pengelolaan Herbarium Wanariset, BPSILHK Samboja menugaskan Tim Herbarium Wanariset yaitu Mira Kumala Ningsih, Zainal Arifin dan Dwi Wahyu Mentari untuk melakukan konsultasi dan koordinasi terkait dengan kegiatan pengelolaan herbarium di Herbarium Bogoriense, Cibinong dan Herbarium Botani dan Ekologi Hutan Pustarhut di Bogor pada 13-16 Desember 2022.

Dalam kesempatan ini Mira dan Tim telah melakukan konsultasi dan koordinasi terkait dengan kegiatan pengelolaan herbarium yang dilakukan oleh Herbarium Bogoriense. Gedung Herbarium Bogoriense mempunyai tiga lantai dan memuat berbagai macam jenis koleksi tumbuhan dari beberapa divisi dalam bentuk herbarium kering, herbarium basah dan fosil. Setiap kegiatan pengelolaan koleksi ilmiah harus sesuai dengan SOP yang dibuat pada tiap ruang penyimpanan.

Herbarium Bogoriense juga rutin melakukan kegiatan pemeliharaan terhadap setiap koleksi. Kegiatan pemeliharaan tersebut antara lain penyimpanan yang steril dengan ruangan yang menggunakan AC. Selain itu spesimen juga dirawat dengan dimasukkan ke freezer dan dehumidifier selama satu minggu.

Untuk layanan jasa identifikasi, Herbarium Bogoriense telah menggunakan sebuah aplikasi digital online yang disebut ELSA dengan rincian tarif jasa identifikasi per nomor untuk PNBP yaitu sampai tingkat jenis/spesies sebesar Rp.240.000, sampai tingkat marga/genus sebesar Rp. 150.000 dan sampai tingkat family sebesar Rp. 100.000.

Pada hari berikutnya, Mira dan Tim juga berkesempatan mengunjungi Herbarium Botani dan Ekologi Hutan yang dikelola oleh Pusat Standardisasi Instrumen Pengelolaan Hutan Berkelanjutan (PUSTARHUT) di Gunung Batu, Bogor dengan didampingi oleh Ahmad Gadang Pamungkas, mantan Kepala Balitek KSDA Samboja dan dua staf pengelola.

Herbarium Botani dan Ekologi Hutan ini merupakan salah satu herbarium yang dimiliki oleh Kementerian LHK selain Herbarium Wanariset. Herbarium ini memiliki koleksi untuk jenis pohon sebanyak 3.818 spesies, 666 genus dan 117 family. Selain menyimpan koleksi herbarium baik yang berupa herbarium basah dan kering, herbarium ini juga menyimpan koleksi damar dari beberapa jenis Dipterocarpaceae. Data koleksi tumbuhan yang tersimpan di Herbarium Botani dan Ekologi Hutan ini dapat diakses melalui website yang tersedia dengan menggunakan sistem QR-code. QR-code telah terpasang di setiap pohon atau tanaman di sekitar kantor Pustarhut dan Pustandpi.

#herbariumwanariset

#bpsilhksamboja

#bsilhk

#klhk

Share Button