PRESENTASI RENCANA KEGIATAN PKL MAHASISWA FAKULTAS KEHUTANAN UNIVERSITAS MULAWARMAN DI BPSILHK SAMBOJA
Halo Sobat BPSILHK Samboja,
Pada hari Selasa (13/09/2022), enam Mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman (Fahutan Unmul): Noufal Nur Haikhal, Jofaldi Bagas Setia Mahendra, Muhammad Nur Ihsan, Nurul Suci Ramadhani, Avela Febryani, dan Ratna memaparkan Rencana Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Ruang Rapat BPSILHK Samboja. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tahapan awal dari Kegiatan PKL yang akan dilaksanakan di BPSILHK Samboja selama dua bulan kedepan.
Rencana kegiatan yang akan dilakukan di BPSILHK Samboja adalah kegiatan bidang konservasi, manajemen kehutanan dan perencanaan kehutanan. Kasubbag Tata Usaha, Iskandar menyambut baik program PKL ini dan berharap segera disusun agenda kegiatan kedepan. “Saya berharap segera disusun agenda kegiatan tiap mahasiswa sesuai minat yang ingin digali selama PKL di BPSILHK Samboja. Dengan demikian manajemen BPSILHK Samboja dapat menunjuk pendamping yang sesuai dengan minat tiap mahasiswa”, kata Isakandar.
Taufiqurrohman, Kepala Seksi Pengujian dan Verifikasi Penilaian Kesesuaian BPSILHK Samboja menyampaikan pesan agar tiap mahasiswa rajin membuat catatan dan terlibat aktif dari setiap kegiatan yang diikuti selama PKL. Selain itu, kegiatan akan disesuaikan dengan kegiatan kantor yang akan berlangsung dua bulan kedepan. “BPSILHK Samboja juga memiliki Herbarium Wanariset yang menyimpan koleksi spesimen tumbuhan dan silahkan nanti dibuatkan agenda untuk praktek membuat spesimen herbarium sampai menjadi spesimen digital”, kata Taufik.
Noorcahyati, Pengendali Ekosistem Hutan (PEH) BPSILHK Samboja juga menyampaikan beberapa pesan. “PKL ini merupakan sarana latihan untuk memasuki dunia kerja di instansi pemerintahan. Silahkan mahasiswa menggali materi apa yang diinginkan selama PKL dan kami juga membuka kesempatan jika ingin melakukan penelitian di KHDTK Hutan Penelitian Samboja untuk tugas akhir kedepan”, tutup Noorcahyati.
Selamat datang dan menjadi keluarga besar BPSLHK Samboja.
#bpsilhksamboja
#bsilhk
#klhk